BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Di Indonesia program imunisasi sudah terorganisasi sejak tahun 1956 yang dilaksanakan di Pulau Jawa untuk mencegah penyakit cacar. Dewasa ini angka kesakitan dan kematian bayi dan anak-anak cukup tinggi akibat serangan menular, padahal penyakit-penyakit ini dapat dicegah dengan pemberian imunisasi maka bayi mendapat kekebalan ini dengan daya tahan tubuh meningkat. Adapun kekebalan ini dibagi menjadi 2 yaitu kekebalan aktif dan kekebalan pasif. Kekebalan aktif adalah kekebalan yang terjadi dimana bayi mendapat serangan penyakit dan tubuh secara alamiah membentuk antibodi.
Sedangkan kekebalan pasif adalah kekebalan yang terjadi bila anak diberi zat masih dalam kandungan ia mendapat zat antibody dan ibunya melalui plasenta.
1.2 Tujuan
1.2.1 Tujuan Umum
Agar mahasiswa mampu untuk melakukan asuhan kebidanan terutama pada bayi dan balita.
1.2.2 Tujuan Khusus
1. Diharapkan mahasiswa mampu memahami dan melakukan dari hasil pengumpulan data.
2. Mengumpulkan data untuk mengidentifikasi diagnosa atau masalah yang sering dijumpai.
3. Mahasiswa mampu menetapkan diagnosa potensial.
4. Mahasiswa mampu menetapkan kebutuhan terhadap tindakan segera, konsultasi dan kolaborasi.
5. Mahasiswa mampu menyusun rencana asuhan secara menyeluruh.
6. Mahasiswa mampu melakukan asuhan dan rencana yang telah ditetapkan.
7. Mahasiswa mampu melakukan evaluasi tindakan.
1.3 Manfaat Penelitian
1.3.1 Bagi Penulis
Meningkatkan pengetahuan dan mendeteksi pengetahuan secara dini permasalahan serta melakukan pemeriksaan / pencegahan dan tindakan dengan memberikan perawatan dan rujukan.
1.3.2 Bagi klien
Agar klien mengetahui dan memahami perubahan dan masalah yang akan terjadi.
1.3.3 Bagi Institusi
Untuk menambah kemampuan mahasiswa akademi kebidanan dalam hal yang berhubungan dengan imunisasi.
1.4 Metode Penulisan
Menggunakan metode wawancara kepada keluarga klien untuk memperoleh data-data yang diperlukan untuk menunjang laporan asuhan kebidanan pada bayi sehat dengan imunisasi DPT COMBO I.
1.5 Waktu Pelaksanaan
Laporan asuhan kebidanan pada bayi sehat dengan imunisas DPT COMBO I ini dibuat pada saat mengikuti praktek klinik di BPS Ny.DYAH SP, Amd.Keb. mulai tanggal 10 Desember – 29 Desember 2007.
1.6 Sistematika Penulisan
Bab I : Pendahuluan yang meliputi latar belakang, tujuan, waktu pelaksanaan, metode penulisan dan sistematika penulisan.
Bab II : Tinjauan pustaka menguraikan konsep dasar imunisasi yang meliputi pengertian, tujuan, macam-macam imunisasi, keadaan tubuh sewaktu imunisasi, faktor-faktor yang mempengaruhi keberhasilan imunisasi, persyaratan pemberian vaksin, efek samping pemberian imunisasi, bahan-bahan untuk membuat vaksin, cara dan teknik vaksinasi dan konsep dasar hepatitis B yang meliputi pengertian, tujuan, gejala hepatitis B, cara kerja vaksin, tipe vaksin, pemberian vaksin hepatitis, waktu pemberian, teknik pemberian, KIPI serta konsep dasar polio yang meliputi pengertian polio, dosis pemberian, sedang waktu pemberian dan efek sampingnya.
Bab III : Tinjauan kasus menguraikan asuhan kebidanan pada bayi sehat dengan imunisasi HB dan polio I berdasarkan Hellen Varney.
Bab IV : Penutup yang menguraikan simpulan dan saran.
BAB II
TINJAUAN TEORI
2.1 Konsep Dasar Imunisasi
2.1.1 Pengertian
Imunisasi adalah suatu usaha memberikan kekebalan bayi dan anak terhadap penyakit.
Imunisasi adalah sengaja memasukkan vaksin berupa mikroba hidup yang sudah dilemahkan. (Mencegah Dan Mengatasi Demam Pada Balita : 25)
Imunisasi adalah tindakan yang menimbulkan kekebalan terhadap tubuh. (Maimunah, Siti, 2005)
Imunisasi adalah dengan sengaja memasukkan vaksin yang berisi mikroba hidup yang sudah dilemahkan pada balita.
Imunisasi yang merupakan salah satu pencegahan penyakit infeksi senus yang paling efektif biaya. (Behram, 1999 : 1248)
Vaksin adalah suatu suspensi mirkoorganisme hidup yang dilemahkan atau mati atau bagian antigenic, agen ini yang diberikan pada hospes potensial untuk menginduksi imunitas dan mencegah penyakit. (Wahab, Samik, 1999)
Vaksinasi merupakan salah satu cara mencegah penyakit yang paling murah dan efektif. (Widjaja, 2002)
2.1.2 Tujuan
* Melindungi tubuh bayi dan anak dari penyakit menular yang dapat membahayakan bagi ibu dan anak.
* Memberikan kekebalan pada tubuh bayi terhadap penyakit seperti : Hepatitis, Dipteri, Polio, TBC, Tetanus, Pertusis, Campak, dan lain-lain.
* Prinsip dasar Imunisasi :
1. Pada dasarnya, tubuh akan menolak antigen (kuman, bakteri, virus, parasit, racun) jika memasuki tubuh akan menolak dan membuat antibodi atau antitoksin.
2. Reaksi tubuh pertama kali terhadap antigen berlangsung lambat dan lemah, sehingga tidak cukup kuat melawan antigen.
3. Pada reaksi berikutnya tubuh sudah mengenali jenis antigen tersebut.
4. Imunisasi diberikan dalam rangka mengenalkan berbagai antigen, agar cepat direspon oleh tubuh, sehingga tubuh sudah mengenal betul zat antigen yang harus dilawan.
5. Sesudah beberapa lama, pemberian imunisasi zat anti untuk melawan antigen akan menurun atau hilang.
6. Zat anti dibuat dihati, limfa, kelenjar ismus dan kelenjar getah bening. (Widjaja, 2002).
2.1.3 Macam-macam Imunisasi
1. Imunisasi Aktif
Adalah kekebalan yang dibentuk anak secara aktif dimana tubuh itu sendiri ikut menyelenggarakan pembentukan antibody, imunisasi aktif dibagi dua yaitu :
a. Alami : Kekebalan yang terbentuk setelah tubuh mengalami penyakit menular tertentu, misalnya : campak.
b. Buatan : Kekebalan yang terbentuk setelah dengan sengaja memasukkan vaksinasi ke dalam tubuh, misalnya: Hepatitis B, DPT, Polio.
2. Imunisasi pasif
Adalah kekebalan yang terbentuk setelah tubuh menerima zat antibody dari luar, imunisasi pasif dibagi 2 macam, yaitu :
a. Alami : Kekebalan yang terbentuk setelah tubuh mengalami penyakit menular tertentu, misalnya : campak.
b. Buatan : Kekebalan yang terbentuk setelah dengan sengaja memasukkan vaksinasi ke dalam tubuh, misalnya : hepatitis B, DPT, Polio.
3. Tujuh penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi
a. Poliomyelitis (kelumpuhan)
b. Campak (meokles)
c. Difteri (indrak)
d. Pertusis (batuk rejan, batuk seratus hari)
e. Tetanus
f. Tuberculosis (TBC)
g. Hepatitis B
2.1.4 Keadaan Tubuh Sewaktu Imunisasi
Sewaktu imunisasi hendaknya tubuh tidak boleh dalam keadaan sakit karena hal ini akan mengakibatkan daya untuk membuat zat antibodi rendah.
2.1.5 Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Keberhasilan Imunisasi
1. Sistem Pendingin
Yaitu sistem penyimpanan dan distribusi vaksin sebagai vaksin dapat memenuhi syarat secara kontimeu dari produsen sampai tempat pelaksanaan imunisasi / vaksinasi.
2. Penyimpanan vaksin
Dalam lemari es dan kamar pendingin yang harus diperhatikan jika vaksin disimpan di lemari es adalah :
* Vaksin diletakkan pada rak paling dalam sehingga pengaruh udara luar dapat diminimalkan.
* Vaksin jangan diletakkan pada lemari es, karena suhunya tinggi.
* Termometer harus tetap diletakkan pada lemari es, untuk mengoreksi suhunya.
3. Pengiriman Vaksin
Yang lazim digunakan pada waktu pengiriman vaksin adalah termos cold box dan pengangkutan dalam jumlah besar pada cold truck dengan volume paling sedikit 1/3 dari volumenya.
4. Panas merusak jenis vaksin
Contoh : suhu tinggi dan sinar matahari
Sinar matahari terutama merusak vaksin hepatitis B, campak, dan polio. Pembekuan dapat merusak vaksin yang terbuat toxoid.
2.1.6 Persyaratan Pemberian Vaksin
1. Pada bayi dan anak yang sehat, tidak boleh diberikan pada mereka yang :
- Sedang sakit
- Keadaan fisik yang lemah
- Dalam masa tunas suatu penyakit
- Mendapat pengobatan dengan kontrasepsi
2. Dengan teknik pemberian yang tepat
3. Vaksin harus baik, disimpan dalam lemari es dan belum lewat masa kadaluarsa.
4. Jenis vaksin yang dimaksud.
5. Mempertahankan dosisi yang diberikan
6. Mengetahui jadwal vaksinasi dengan melihat umur dan jenis imunisasi yang tepat. (Depkes, 2000)
2.1.7 Efek Samping Pemberian Imunisasi
a. Nyeri pada bekas penyuntikan
b. Suhu badan naik pada DPT
c. Diare pada vaksin polio
d. Timbul bisul kecil pada hepatitis B
2.1.8 Bahan-bahan Untuk Membuat Vaksin
Vaksin dibuat di Laboratorium, berasal dari bibit penyakit tertentu yang menimbulkan penyakit tetapi kemudian bibit penyakit ini dilemahkan atau dimatikan sehingga tidak berbahaya. Ada bibit penyakit yang sudah dimatikan, misalnya bakteri pertusis dalam vaksin DPT. Ada yang dibuat dari bibit penyakit hidup yang sudah dilemahkan :
Contohnya : - Virus campak dari vaksin campak
- Virus polio dari vaksin polio
- Bassilus colmatle guarin dalam vaksin hepatitis B
Ada yang dibuat toxin yang dihasilkan oleh bakteri kemudian diubah menjadi toxoid sehingga tidak berbahaya bagi manusia.
Contohnya : - Tetanus toxoid dalam vaksin TT
- Difteri tetanus dalam vaksin DT atau DPT
Ada yang dibuat dari bioteknologi rekayasa genetika.
Contohnya : vaksin hepatitis B rekombinasi
2.1.9 Cara dan Teknik Vaksinasi
1. Hepatitis B
* Cara pemberian : Disuntikkan secara intramuscular
* Dosis : 0,5 ml
* Lokasi : 1/3 atas paha bagian luar
2. DPT
* Cara pemberian : Disuntikkan secara IM
* Dosis : 0,5 ml
* Lokasi : 1/3 atas paha bayi bagian luar
* Banyak pemberian : 3x
3. BCG
* Cara pemberian : Disuntikkan secara intra cuban
* Dosis : 0,05 cc
* Lokasi : 1/3 atas lengan bagian luar
* Banyak pemberian : 1x
4. Polio
* Cara pemberian : Diteteskan di bawah lidah
* Dosis : 2 tetes
* Banyak pemberian : 4x
2.2 Konsep Dasar DPT COMBO I
2.2.1 Pengertian
DPT COMBO I merupakan vaksin yang mangandung DPT berupa toksoid difteri dan toksoid tetanus yang dimurnikan dan pertusis (batuk rejan )yang diinaktivasi serta vaksin hepatitis B yang merupakan sub unit vaksin virus yang mangandung HBsAg yang diproduksi melalui teknologi DNA rekombinan pada sel ragi .setiap dosis vaksin mengandung:
Zat berkhasiat : toksoid difteri murni 20 le,toksoid tetanus murni 7,5 lf ,inaktivasi B pertusis 12 ou dan HbsAg 5 mcg.zat tambahan : aluminium phospate 1,5 mg,natrium clorida 4,5 mg,methiolate 0,05mg
2.2.2 Indikasi
Memberikan kekebalan/imunitas aktif terhadap difteri,tetanus,pertusis dan hepatitis B
2.2.3 Cara kerja obat
Merangsang tubuh membentuk antibody terhadap difteri,tetanus,pertusis,dan hepatitis B.
2.2.4 Posologi
Vaksin DPT-HB diberikan secara IM terdiri dari 3 dosis masing2 0,4 ml sebagai berikut:
Dosis pertama : pada bayi usia 2 bulan
Dosis kedua :satu bulan setelah imunisasi pertama
Dosis ketiga :satu bulan setelah imunisasi kedua
2.2.5 Efek samping
Reaksi local atau sistemik yang bersifat ringan,kasus yang sering terjadi adalah bengkak,nyeri,penebalan kemerahan pada bekas suntikan,Menangis >3 jam dan kadang kadang terjadi reaksi umum seperti demam >38,5C
2.2.6 Kontraindikasi
Hipersensitivitas terhadap komponen vaksin,reaksi berat terhadap dosis vaksin kombinasi sebelumnya,atau batuk batuk reaksi sejenis lainnya adalah merupakan kontraindikasi terhadap dosis lanjutan vaksin kombinasi atau vaksin tertentu yang diketahui merupakan efek samping.terdapat beberapa kontraindikasi terhadap dosis pertama DPT : fits atau gejala cerebral abnormality pada periode baru lahir atau neurological abnormality serius lainnya merupakan kontra indikasi terhadap dosis pertama DPT karena komponen pertusis.pada kasus ini,vaksin jangan diberikan dalam bentuk kombinasi,tetapi sebaliknya diberikan secara terpisah yaitu dengan memberi vaksin DT (bukan DPT) serta hepatitis HB
2.2.7 Peringatan dan perhatian
Hati hati penggunaan pada anak dengan riwayat kejang dan demam.setiap penyuntikan harus menggunakan syringe dan jarum yanb steril
2.2.8 Cara penyimpanan vaksin
Disimpan pada suhu antara +2 sampai +8
RANTAI DINGIN PROGRAM INUMISASI
2.4 Konsep Dasar Asuhan Kebidanan Pada Bayi Baru Lahir
2.4.1 Pengertian
Asuhan kebidanan bayi sehat adalah pemberian perawatan kepada bayi untuk mengetahui bayi dalam keadaan sehat atau tidak
2.4.2 Langkah-langkah Asuhan Kebidanan Pada Bayi sehat
2.4.2.1 Data Subyektif
1. Biodata
1) Nama Bayi
Tujuan : Agar mudah mengenal bayi dan supaya bayi tidak tertukar dengan bayi lain dan memudahkan memanggil nama ibu.
2) Umur Ibu
Tujuan : Untuk mengetahui keadaan ibu karena umur ibu > 20 tahun dan < 35 tahun berpengaruh terhadap kesehatan bayi yang diharapkan.
3) Pendidikan
Tujuan : Untuk mengetahui sejauh mana pengetahuan ibu sehingga memudahkan untuk berkomunikasi.
4) Agama
Tujuan : Ada hubungan dengan perawatan bayi, dalam memberikan support pada ibu dan keluarga.
5) Nama ayah
Tujuan : Agar dapat mengenal dan memanggil ayah bayi bila diperlukan.
6) Pendidikan Ayah
Tujuan : Untuk mengetahui sejauh mana pengetahuan ayah bayi sehingga memudahkan kita dalam berkomunikasi.
7) Umur ayah
Tujuan : Untuk mengetahui keadaan ayah bayi
8) Pekerjaan
Tujuan : Untuk mengetahui taraf hidup dan keadaan ekonomi sehingga dijadikan pertimbangan dalam pelaksanaan tindakan yang akan dilakukan.
9) Alamat
Tujuan : Untuk mengetahui orang tua bayi tinggal dimana, menjaga kemungkinan bila ada ibu yang namanya sama, dan diperlukan bila ada kunjungan rumah.
2. Keluhan Utama
Keluhan utama didapatkan dari hasil keluhan orang tua tentang bayinya. Misalnya : bayinya belum mendapatkan imunisasi.
3. Riwayat kehamilan, persalinan dan nifas yang lalu
a. Kehamilan yang ke berapa
b. Komplikasi dalam kehamilan ada atau tidak
c. Umur kehamilan, spontan tindakan, dimana dan oleh siapa.
d. Keadaan bayi
e. Lama meneteki
f. Penyulit / komplikasi waktu nifas
4. Riwayat kehamilan sekarang
a. Hamil yang ke berapa
b. Umur kehamilan berapa bulan
c. Gerak anak kapan dirasakan, biasanya pada umur kehamilan 3,5 bulan.
d. Pernah perdarahan dari jalan lahir atau tidak.
e. Merasakan mual atau tidak, kapan, sampai umur kehamilan berapa
f. Mendapatkan imunisasi TT atau tidak, berapa kali
g. Komplikasi kehamilan
5. Riwayat kesehatan keluarga
Adakah dalam keluarga yang menderita penyakit kronis seperti darah tinggi, DM, Asma, TBC, jantung, ginjal atau ada keturunan kembar.
6. Riwayat persalinan ini
Bayi lahir kapan, dimana, menalami penyulit atau tidak, jenis kelamin, berat badan, panjang badan, ada atau tidak saat kelahiran.
7. Riwayat psikososial
Bagaimana hubungan bayi dengan orang tua diharapkan atau tidak.
2.4.2.2 Data Obyektif
1. Pemeriksaan umum
a. Berat badan : Normal berat badan baru lahir yaitu 2500 – 3500 gram
b. Panjang badan : ± 50 cm
c. Lingkar kepala : ± 32 cm
d. Lingkar dada : ± 31 cm
2. Inspeksi
a. Kepala
Bentuk bulat, ada tidaknya caput succedaneum atau cephol hemotom, meningochele, satara melebar.
b. Mata
Bentuk dan ukuran simetris atau tidak, tidak ada konjuctivitas, adanya reflek berkedip atau tidak, tidak adanya bola mata, pergerakan bebas / terbatas, pupil warna hitam, kecil / hitam.
c. Mulut / bibir
Ada / tidaknya sumbing
Ada / tidaknya palatoscisis
Ada / tidaknya lidah atau pharing
Ada / tidaknya reflek menelan dan menghisap
d. Telinga
Terbuka atau tidak
Letak dan bentuk simetris atau tidak
e. Leher
Benjolan, pembengkakan kelenjar tiroid ada / tidak
Bendungan vena jagularis ada / tidak
Bentuk panjang atau pendek, kecil atau besar, lebar atau ke samping
f. Dada
Bentuk dada : bulat simetris / asimetris, dada burung, panjang, gepeng.
Gerak dada dan perut sama saat nifas
Module buah dada rata-rata 6 mm
Putting menonjol atau tidak, letaknya simetris
g. Abdomen
Ada / tidaknya hernia pada daerah umbilikus, iquinalis dan femorolis.
Ada / tidaknya perdarahan tali pusat, vertebra, ada tidaknya skoliosis, lordosis, kifosis, spinabifida, kulit, warna, syanosis, pucat, kteras, kemerahan, ada / tidaknya pigmentasi lokal / menyeluruh.
h. Genetalia
Laki-laki : ada / tidak pembesarna scrotum, epispadia, atau hypuspadia.
Perempuan : labia mayora sudah menutupi atau belum, ada tidaknya sekret mucus keputih-putihan yang pervaginam ± 1 – 2 minggu klitoris besar dengan uretra di tengah labia.
i. Anus
Ada / tidak atresia, ada / tidak fistula ani
Ada / tidaknya pengeluaran meconium dalam 24 jam pertama.
j. Extremitas
Extremitas atas dan bawah : ada / tidaknya kelainan panjang, ukuran, atau bentuk. Ada / tidaknya sindaktili dan polidaktili pada jari-jari tangan dan kaki.
3. Palpasi
a. Kepala
Sutura normal tidak menyambung dan dapat diraba.
b. Mata
Ada / tidaknya reflek membuka dan menutup
c. Mulut
Ada / tidaknya micrognatia atau macrognatia
d. Telinga
Ada / tidaknya fistula preariculana
e. Leher
Ada / tidaknya pembesaran caput obstipum
f. Dada
Ada / tidaknya gradula mamae besar dan keluar seperti susu.
g. Perut
Ada / tidaknya pembesaran hepar, lien, hernia umbilicus.
Ada / tidaknya tumor atau acites
h. Genetalia
Ada / tidaknya penurunan scrotum atau pembesaran scrotum.
i. Extremitas
Ada / tidaknya paralise atau fraktur
Turgor kulit elastis atau tidak
4. Auscultasi
Torak : ada tidaknya funnel chest (sukar nafas)
Perut : ada tidaknya nafas ireguler atau krepitasi
5. Pemeriksaan fisik
1) Sangat penting mengamati tanda-tanda fisik, karena bayi tidak dapat mengatakan kepada kita apa yang sedang dirasakan. Periksalah tiap jam selama 2 jam sampai 6 jam setelah kelahiran, yang diperiksa adalah pernafasan normal 30 – 50 x/menit, denyut jantung normal : 120 – 140 x/menit, suhu tubuh ukur melalui ketiak normal : 36 ° - 37 °C.
2) Reflek-reflek Neonotus
a. Reflek moro / reflek kejut
Letakkan bayi pada tempat tidur, pukul di tempat bayi tersebut untuk mengejutkan bayi, bila ada respon terlihat abduksi dan ekstensi / lengan secara simetris menghilang umur 3 – 5 bulan.
b. Reflek tonus leher (reflek bonik neck)
Bayi yang sedang tidur putus ke arah samping kepalanya dengan cepat, respon bayi menghadap ke kiri, lengan dan kaki kiri ekstensi, kaki dan lengan kanan fleksi.
c. Reflek menggenggam (reflek grafis)
Jari-jari periksa diletakkan pada sisi ulna dari telapak tangan bayi, maka jari tangan bayi akan menggenggam jari pemeriksa. Hilang umur 6 – 8 bulan.
d. Reflek rooting
Penyentuhan dagu berdekatan dengan mulut, mendorong bayi untuk mencari sumber sentuhan.
e. Reflek menghisap (reflek sucing)
Menghisap kuat
3) Ukuran-ukuran kepala normal
Ukuran melintang : BT : 8 cm BP : 9 cm
Ukuran muka belakang : SOB : 9,5 cm
FO : 12
Mo : 13,5 cm
Ukuran lingkar : SOB : 32 cm
FO : 34 cm
MO : 35 cm
Assesment / diagnosa
Menilai dan menganalisa data yang telah dikaji sehingga menjadi rumusan diagnosa sebagai acuan dalam membuat perencanaan.
Planning
Membuat rencana asuhan sesuai dengan rumusan diagnosa sesuai dengan kebutuhan bayi
Implementasi
Melaksanakan rencana asuhan yang telah dibuat.
Evaluasi
Mengevaluasi keefektivan dari asuhan yang telah diberikan.
BAB III
TINJAUAN KASUS
3.1 Pengkajian
No. Register :
Tempat : Puskesmas Tenggilis
Hari / Tanggal : Selasa / 22-04-2008
Jam : 09.00 Wib
Oleh : Nidaul mahmudiyah
A. Data Subjektif
1. Biodata
Nama bayi : By. R
Umur : 2 bulan
Tempat / tanggal lahir : Surabaya, 21 – 02 – 2008
Jenis Kelamin : Perempuan
Status anak : Anak kandung
Anak ke : Pertama
BBL/PBL : 3100 gr/40 cm
Nama Ibu : Ny. H
Umur : 23 tahun
Agama : Islam
Suku / bangsa : Jawa / Indonesia
Pendidikan : SMA
Pekerjaan : IRT
Penghasilan : -
Alamat : Kutisari 14/19 Sby
Nama Ayah : Tn. R
Umur : 25 tahun
Agama : Islam
Suku / Bangsa : Jawa / Indonesia
Pendidikan : SMA
Pekerjaan : Swasta
Penghasilan : -
Alamat : Kutisari 14/19 Sby
2. Alasan Kunjungan / Keluhan Utama
Ibu mengatakan bahwa anaknya berumur 2 bulan dan waktunya diberikan imunisasi DPT COMBO 1
3. Riwayat kesehatan
a. Riwayat kesehatan sekarang
Ibu mengatakan bayinya sehat, tidak ada keluhan seperti batuk, pilek, panas. Saat ini bayinya masih minum ASI.
b. Riwayat Penyakit Keluarga
Ibu mengatakan bahwa keluarganya tidak ada yang menderita penyakit menular, menahun, maupun menurun seperti hepatitis, AIDS, TBC, Jantung, Ginjal, DM, Hipertensi, dan lain-lain.
c. Riwayat kehamilan dan kelahiran
Ibu mengatakan selama hamil, rutin memeriksakan kehamilannya di Bidan
* Trimester I
1. Kunjungan sebanyak 2x
2. Ibu mengatakan nafsu makannya bertambah dan kadang-kadang mual dan muntah.
3. Terapi : obat anti mual
4. Penyuluhan
- Makan-makanan yang bergizi dan menu seimbang.
- Makan sedikit tapi sering
- Banyak minum air putih dan hindari minum jamu-jamuan.
- Menjaga kebersihan diri
- Banyak istirahat
* Trimester II
1. Kunjungan sebanyak 3x
2. Ibu mengatakan tidak ada keluhan.
3. Ibu merasakan pergerakan janin sejak usia kehamilan 5 bulan.
4. Terapi : Tablet Fe, Vit. C 1 x 1
5. Penyuluhan :
- Makan makanan yang bergizi
- Menjaga kebersihan diri
- Banyak istirahat
* Trimester III
1. Kunjungan sebanyak 5x
2. Ibu sering kencing, pinggangnya terasa nyeri.
3. Penyuluhan :
- Istirahat cukup
- Jelaskan tanda-tanda persalinan : keluar lendir bercampur darah, kenceng-kenceng keluar air ketuban.
- Makan-makan bergizi
- Menjaga kebersihan diri dan merawat payudara
- Rencana penggunaan KB
NATAL
Ibu mengatakan tanggal 21-02-2008 melahirkan di BPS jam 08.00 Wib secara normal dengan umur kehamilan 9 bulan, jenis kelamin Perempuan, BB : 3100 gr, PB : 40 cm langsung menangis kuat dan tidak ada cacat.
POST NATAL
- Ibu mengatakan dalam waktu 1 x 24 jam dapat kencing dan berak
- Ibu mengatakan bahwa ASI sudah keluar :
* Pola kebiasaan anak
- Pola Nutrisi
Anak minum ASI sesering mungkin, ibu memberikan ASI bila bayi menangis.
- Pola tidur
Anak tidur (± 12 –14 jam / hari)
- Pola Eliminasi
Anak BAK ± 6 x/hari warna kuning jernih, lancar dan BAB ± 3 x/hari warna kuning, konsistensi lembek.
- Pola hubungan dan peran
Hubungan antara ayah, ibu dan anak baik, keluarganya menyayangi anaknya.
3 Pola aktivitas
Bayi bergarak aktif,sudah bisa tengkurap,dan bisa mengeluarkan suara yang masih kurang jelas
B. Data Obyektif
1. Pemeriksaan Umum
Keadaan Umum : Baik
Kesadaran : Composmentis
Suhu : 366 °C
Nadi : 100 x/menit
BB : 3100 gr
PB : 40 cm
2. Pemeriksaan Fisik
a. Inspeksi
Kepala : Kulit kepala bersih, rambut hitam, pertumbuhan rambut halus an merata
Muka : Tidak oedema, tidak pucat
Mata : Simetris, selaput lendir mata tidak pucat, selera tidak kuning baik kanan ataupun kiri..
Hidung : Bersih, tulang simetris, tidak ada tanda pernafasan cuping hidung.
Telinga : Simetris, tidak ada serumen
Mulut : Bibir tidak kering, tidak pucat, mukosa mulut lembab, tidak ada labio palato skiszia, lidah bersih.
Leher : Tidak ada pembesaran kelenjar limfe
Dada : Simetris.Tidak ada pigeon chest,tidak ada funnel chest.
Pelipatan paha : bersih, tidak ada pembesaran limfe.
Genetalia : Bersih
Punggung : Simetris
Anus : Bersih, tidak ada atresia ani
Extremitas atas : Simetris, pergerakan bebas, tidak ada polidaktili, tidak tidak ada sindaktili.
Extremitas bawah : Simetris, pergerakan bebas, tidak aa polidakbli, tidak ada sindaktili, telapak kaki cembung.
b. Palpasi
Kepala : Tidak ada benjolan
Leher : Tidak ada pembesaran kelenjar limpe dan pembesaran vena jugularis.
Dada : Tidak ada masa, simetris
Perut : Tidak ada pembesaran hepar
Pelipatan paha : Tidak ada pembesaran kelenjar limfe
Extrimitas atas : Tidak oedema
Extrimitas bawah : Tidak oedema
c. Auscultasi
Dada : Tidak ada whezing, tidak ada ronkhi
Perut : Bising usus
* Kesimpulan :
Bayi sehat dengan BB 3100 gram, PB 40 cm, pertumbuhan bayi baik, minum ASI.
3.2 Identifikasi Masalah
Tanggal | Diagnosa | Data dasar |
22-04-2008 | Bayi sehat usia 2 bulan dengan imunisasi DPT COMBO I | S : Ibu mengatakan bayinya berumur 2c bulan dan waktunya mendapat DPT COMBO I O : Ku : baik SH : 366 °C ND : 100 x/menit RR : 40 x/menit BB : 3100 gram PB : 40 cm |
3.3 Diagnosa Potensial
potensial terjadi demam
3.4 Identifikasi Tindakan Segera
Memberikan obat penurun panas
3.5 Intervensi
Tgl/Jam | Diagnosa | Intervensi | Rasional |
22-04-2008 | Bayi sehat usia 2 bulan dengan imunisasi DPT COMBO I | Tujuan : * Tujuan jangka pendek setelah dilakukan asuhan kebidanan selama ± 30 menit, ibu mengerti tentang pentingnya imunisasi bagi anaknya. * Tujuan jangka panjang setelah dilakukan asuhan kebidanan diharapkan tidak terjadi komplikasi. Kriteria hasil : - Bayi dalam keadaan sehat. - Imunisasi dapat diberikan. - Ibu mau datang lagi untuk imunisasi selanjutnya. - Tidak terjadi demam | |
Tgl/Jam | Diagnosa | Intervensi | Rasional |
| | 1. Lakukan pendekatan terapeutik. | 1. Dengan melakukan pendekatan terapeutik yang baik akan terjalin hubungan saling percaya sehingga ibu dapat kooperatif dengan petugas. |
| | 2. Lakukan pemeriksaan / observasi keadaan bayi | 2. Dengan pemeriksaan pada bayi kita bisa tahu bahwa bayi ini dalam keadaan sehat. |
| | 3. Beritahu hasil pemeriksaan | 3. Dengan menjelaskan pada ibu diharapkan ibu mengerti tentang keadaan bayinya saat ini. |
| | 4. Jelaskan pada ibu tentang manfaat dan efek samping imunisasi DPT COMBO I | 4. Dengan menjelaskan tentang manfaat dan efek samping imunisasi DPT COMBO I diharapkan ibu mengerti dan dapat lebih tenang dalam menghadapi efek samping yang timbul. |
| | 5. Berikan imunisasi DPT COMBO I 6 anjurkan klien untuk kembali lagi I bulan lagi. | 5.Pemberian imunisasi yang tepat akan memberikan hasil yang optimal untuk kekebalan tubuh terhadap penyakit difteri,pertusis,tetanus dan hepatitis B 6. agar klien kembali tepat waktu sesuai jadwal munisasi selanjutnya. |
| | 7. Lakukan pendokumentasi | 7. Sebagai bukti tertulis dan tanggung jawab serta tanggung gugat. |
| | 8. Berikan terapi pada klien | 8. Agar memperoleh keadaan yang sehat dan aman. |
3.6 Implementasi
Tgl / Jam | Diagnosa | Implementasi |
22-4-2008 | | 1. Melakukan pendekatan dengan cara : - Menyapa klien - Memberi salam - Memperkenalkan diri 2. Melakukan observasi pada bayi KU : baik BB : 3100 gram SH : 366 °C PB : 40 cm ND : 120 x/menit RR : 40 x/menit 3. Memberitahu hasil pemeriksaan pada bayi bahwa keadaan bayinya baik-baik saja dan bisa diimunisasi. 4. Menjelaskan pada ibu tentang : Manfaat imunisasi : * Imunisasi DPT: untuk menghindarkan balita agar tidak terkena penyakit Disteri,Pertusis,Tetanus * Polio : untuk menghindarkan balita terkena poliomyelitis (kelumpuhan). Efek samping : * DPT : Panas * Polio : tidak ada 5. Memberikan imunisasi hepatitis B dan pilio diharapkan : a. Pasien - Anak ditidurkan - Tempat penyuntikan 1/3 paha bagian atas sebelah kanan secara IM. - Bayi diberi vaksin polio 2 tetes secara oral |
| | b. Alat - Vaksin BCG - Vaksin polio - Kapas air DTT dalam cucing - Bengkak c. Prosedur - Menyiapkan vaksin BCG * Buka kemasan vaksin * Pastikan dosisnya * Mengatur posisi bayi dengan cara bayi ditidurkan dan anjurkan ibu memegang bayinya sedangkan kita memegang paha bayi dengan tangan kiri. * Bersihkan dengan kapas DTT pada daerah suntikan yaitu 1/3 atas paha bagian luar. * Suntikkan vaksin dengan sudut 90 ° secara IM - Menyiapkan vaksin polio * Buka tutup botol dan tutup karet * Pasang pipet plastik pada vaksin * Mengatur posisi bayi dengan cara : - Ibu dianjurkan meletakkan bayinya diatas pangkuannya. - Mulut anak dibuka dan diteteskan 2 tetes vaksin polio. |
3.7 Evaluasi
Tanggal : 22 – 04 – 2008 Jam : 09.30 Wib
S : - Ibu memahami penjelasan dari petugas
- Ibu merasa lega karena bayinya telah imunisasi hepatitis B dan polio.
O : Ku : baik
ND : 120 x/menit
RR : 40 x/menit
Bayi sudah diberi imunisasi DPT Combo I dan polio I
A : Bayi sehat usia 11 hari dengan imunisasi DPT Combo I dan polio I
P : Beritahu ibu untuk kembali untuk mendapatkan imunisasi selanjutnya.
DAFTAR PUSTAKA
Belson, 1999. Ilmu Kesehatan Anak. EGC. Jakarta.
Depkes. RI. 2000. Manajemen Terpadu Balita Sakit. Depkes RI. Jakarta.
Kliogman Arvin, Behriman, 1999, Ilmu Kesehatan Anak Nelson, Vol 2, Jakarta : EGC.
Maimunah, Siti. 2005. Kamus Lengkap Kebidanan.
Widayat, Iskandar. 1985. Ilmu Kesehatan Anak 3 Stok 7. Pengajar Ilmu Kesehatan Anak FKUI. Jakarta.
Widjaja, 2001, Mencegah dan Mengatasi Demam Pada Balita, Jakarta : Kawan Pustaka.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar